Sunday, 16 August 2015

6 Lomba Menjelang Perayaan 17 Agustus

Pancing Botol (foto: popyali.blogspot.com)
Waduh, gak terasa besok udah 17-san saja ni. Biasanya menjelang 17 Agustus tu di kampung aku banyak sekali perlombaannya. Waduh jadi nostalgia gini ya akunya. Hehehe. Baiklah kali ini aku ingin berbagi tentang keseruan berbagai lomba yang ada di kampung aku menjelang 17 Agustus. Yuk simak lebih lanjut dibawah ini, ada permainan apa saja.



1. Olahraga Sepakbola

Ini adalah olahraga yang paling rutin dilakukan menjelang 17 Agustus. Biasnya ini dilakukan sebuan sebelum 17 Agustus. Karena setiap kampung akan melawan kampung lainnya. Jadi membutuhkan banyak waktu. Dan Finalnya itu pas di hari 17 Agustus lo. Hemm. Dulu yang sering ikutan sepakbola ini adalah abangnya aku. Kalo sekarang doi juga udah jadi pemainnya lo, jadi lebih semangat untuk menontonnya.

2. Tarik Tambang

Nah, lomba yang satu ini lebih sering dimainkan oleh ibu-ibu dan memang dikususkan untuk ibu-ibu. Lomba ini diadakan setelah upacara bendera di hari 17 Agustus. Jadi setelah upacara ibu-ibu yang sudah siap dengan pakaian olahraga akan siap-siap untuk berkotor-kotor ria. Hemm, mungkin suatu hari nanti aku juga akan ikutan lomba yang satu ini.

3. Balap Karung, Pancing Botol dan Balap Kelerang

Lomba ini adalah lomba yang dimainkan oleh anak-anak SD dan juga SMP. Sungguh banyak banget keseruannya. Aku juga setiap tahun rutin mengikuti lomba yang satu ini. Tapi itu dulu pas masa jaya-jayanya. hehehehe

4. Main Kasti

Nah permain yang satu ini juga dimainkan oleh ibu-ibu, Bahkan ada yang main gila-gilaan dalam hal melempar bola, bila kenak bisa gedebuk, hehehehe

5. Sepeda Hias, Karnaval, dan Lari Maraton

Lomba sepeda hias bole di ikuti oleh siapa saja, dari yang tua hingga yang muda. Mereka akan menghias sepeda mereka seindah dan menarik mungkin, Nanti yang beruntung akan mendapatkan hadiah menarik. Kalo Karnaval lebih sering diikuti oleh anak-anak sekolahan dari SD-SMP-SMA sederajat. Mereka akan mengenakan berbagai pakaian profesi dan juga pakaian adat Indonesia yang beragam dari Sabang sampai Meurauke dan dari Mianggas hingga Rote. Sedangkan Maraton ini lebih diikuti oleh pemuda-pemudi, biasanya mereka akan memulai star dari kampung perbatasan dengan kampung kecamatan sebelah, hingga sampai finish.

6. Balapan Engglang

Pemainan main engglang ini sempat menjadi paforit  para remaja hingga dewasa. Mereka yang mengikuti lomba ini di dominasi oleh kaum Adam. Hemm ada yang tinggi-tinggi hingga yang rendah. Semuanya ada katagori. Namun meski hati-hati karena setiap saat bisa jatuh
****

Nah itu dia beberapa permain yang sering aku lihat dikampung halaman aku. Jadi bernostalgia begini ya. Mungkin suatu saat akan mengikuti lomba seperti itu lagi.



No comments:

Post a Comment