Wednesday, 16 December 2015

Hadiah Menarik Untuk Kado Natal

Foto: www.contohundanganpernikahanunik.com
Hadiah Menarik Untuk Kado Natal > Hemm, dipenghujung tahun ini tentunya merupakan momen terbaik untuk saling berkumpul dengan keluarga. Nah bagi kamu yang ingin mengakrabkan diri bisa saling bertukar hadiah dengan keluarga, kolega maupun teman dan sahabat-sahabat yang kamu miliki. Tak ada ruginya untuk saling berbagi dangan memberikan hadiah terbaik untuk keluarga dan rekan-rekan. Nah hadiah apa saja sih yang menarik untuk di berikan. Yuk simak ulasan di bawah ini.

1. Tiket Hiburan

Tidak mesti tiket untuk pergi jarak jauh lho. Kamu juga bisa memberikan sebuah tiket pertunjukkan maupun tiket untuk pergi kesebuah wahana. Karena di penghujung tahun banyak sekali dari kita ingin menikmati liburan akhir tahun yang menyenangkan. Maka tiket liburan tidak lah buruk untuk diberikan kepada kerabat maupun teman-teman yang kamu miliki.

2. Liburan

Nah, di penghujun tahun liburan merupakan sebuah hal yang paling menarik dan banyak di lakukan oleh banyak orang. Nah jika kamu merasa memiliki budget yang cukup tidak salah bila kamu ingin berbagi hadiah liburan kepada kerabat maupun teman-taman. Kamu bisa mencari referensi tentang tempat liburan yang kamu inginkan yang bisa kamu bagikan untuk kerabat dan teman-teman yang kamu miliki.

3. Perhiasan

Perhiasan selain cantik dan menarik tentunya memiliki nilai investasi di dalamnya. Karena perhiasan tahan lama dan suata saat orang yang kamu beri hadiah perhiasan bisa menggunakan hadiah tersebut untuk kelangsungan hidupnya juga lho.

4. Kerajinan Tangan

Banyak sekali kerajinan tangan yang unik yang bisa kamu dapatkan di dunia yang serba modern ini. Nah kamu bisa juga berbagi hadiah dengan memberikan hadiah-hadiah unik yang dibuata dari kerajinan tangan yang ada di dalam negeri. Selain itu kamu juga sudah mempromosikan produk kerajinan tangan Indonesia lho.

5. Dinner Romantis

Nah jika kamu memiliki sifat romantis, kamu bisa melakukan hal ini dengan orang tercinta yang kamu miliki apakah pacar maupun istri. Kamu bisa melakukan dengan makan malam romatis, tidak perlu di tempat mahal seperti restoran yang tempat yang kamu sediakan menarik dan membuat pasangan kamu luluh dan terkesima dengan dinner yang telah kamu siapakan.
****

Nah ini dia 5 hadiah menarik untuk kado Natal yang dapat  kamu berikan untuk teman, sahabat dan juga kerabat. dan semoga tulisan ini bermanfaat untuk kamu pembaca yang mengunjungi blog sederhana ini. dan terima kasih sudah mau berkunjung ke blog saya.




2 comments:

  1. Artikelmu bagus-bagus. Semoga sukses suatu saat nanti. Bila kamu berniat konsisten ngeblog, saya mau jadi link partner.

    ReplyDelete
    Replies
    1. caranya gimana mas. maklum, saya masih baru belajar ngeblog ni :D

      Delete