Friday, 18 December 2015

Lagu – Lagu Ini Membuat Seseorang Gagal Move On


Lagu – Lagu Ini Membuat Seseorang Gagal Move On > Putus cinta, hampir semua orang pernah merasakan yang namanya putus cinta. Namun, tidak semua orang bisa bangkit dari dari kegagalan cinta yang telah di bangun selama ini. Apalagi ketika hadir lagu-lagu dari penyanyi-penyanyi keren dan kece membuat kamu semakin gagal untuk move on. Memang sih tidak semua orang bisa move on dengan cepat, apalagi orang yang baru putus dengan kita adalag orang yang selama bertahun-tahun ngerti dan bagaimana keadaan kita, rasanya sangat sulit untuk meninggalkan sang mantan. Disini nih muncul perasaan apakah akan terus untuk mempertahankan hubungan atau mengakhirinya dengan cepat atau game over

Nah, lagu-lagu apa sih yang membuat seseorang bisa gagal move on.

1. Jangan Pergi – D’Masiv
foto youtube.com
Lagu-lagu dari D’Masiv sih kebanyakan menceritakan tentang perasaan. Apalagi lagi Jangan Pergi yang di rilis oktober 2010 silam ini benar-benar galau deh. Apalagi dengan lirik-liriknya yang begitu membuat orang benar-benar menginginkan orang yang kita cintai itu untuk tidak ninggalin kita. Di lirik pertamanya saja sudah galau bangat seperti “tak bisa ku terima, kau tinggalkan ku saat ku butuh kamu. Apa tak kau rasakan, betapa hancur hidupku tanpa kamu. Aku terlanjur bergantung padamu” jika kamu baru saja putus dengan pacar kamu, saya sarankan jangan dengarkan lagu ini.

2. Love Of My Life – Queen

Love of my life merupakan lagu yang di angkat dari kisah nyata penulisnya yaitu Freddie Mercury. Dan lagu ini dirilis pada Februari 1979, sudah lama banget ya, udah ada sejak saya belum lahir. Bahkan lagu ini dinyanyikan ketika sang penulis meninggal dunia (merinding jadinya beh). Yang paling bikin galau itu adalah ketika di lirik “you won remember when this is blown over, and aeverything’s all by the way. When I get older, I will be there by your side, to remind you how I still love hurt. Still love you”

Kata-katanya dalam banget kan, oh ia udah tahu artinya belum. Kalo belum tenang aja, akan saya terjemahkan kedalam bahasa Indonesia kok. Nah ini di arti dalam bahasa Indonesianya. “kau takkan ingat ketika semua ini berakhir, dan segalanya berlalu, saat aku bertambah tua. Aku akan disisimu, untuk ingatkan dirimu betapa aku masih mencintaimu. Masih mencintaimu” benar-benar gagal move on ni.

3. Betapa – Sheila On 7

Nama Sheila on 7 sudah tidak asing lagi di telinga pendengar music sejati. Dan lagu-lagu dari Sheila on 7 ada juga yang membuat orang yang mendengarkan bisa merasakan bagaimana dalamnya gagal move on. Lagu tersebut adalah lagu dengan judul Betapa. Di lihat dari liriknya saja sungguh total banget gagal move on. Sedikit cuplikan lirik lagunya “seminggu setelah kau pergi, teman silih berganti menghiburku, berkata semua teratas. Kan terus sembunyi di balik senyum palsu, ku dengar dirimu tak sendiri lagi” tu kan, gagal move on banget.

4. Mantan Terindah –Raisa

Di deretan lagu selanjutnya ada nama Raisa dengan lagu Mantan Terindah, yang tentunya membuat kamu gagal move on banget. Lirik lagu mantan terindah sunggu dalam tentang kerinduan seorang perempuan terhadap sang mantan. Yuk intip sedikit cuplikan lagunya “Mau dikatakan apa lagi. Kita tak akan pernah satu, engkau disana aku disini. Meski hatiku memilihmu. Andai ku bisa ingin aku memelukmu lagi, di hati ini hanya engkau mantan terindah yang selalu kurindukan”

5. Tetap Dalam Jiwa – Isyana Sarasvati
foto youtube.com
di deretan lagu selanjutnya ada nama gadis cantik Isyana Saraasvati yang mulai naik daun tahun 2015 ini. Lagu dengan judul Tetap Dalam Jiwa tentunya kamu akan merasakan bagaimana rasanya gagal move on. Nah yuk intip sedikit cuplikan liriknya lagunya “bila memang harus berpisah, aku akan tetap setia. Bila memang ini ujungnya kau kan tetap ada di dalam jiwa”



1 comment:

  1. Bener mbak, banyak yg lagi galau lagu2nya milih yg galau2 juga, tambah galau dah..

    ReplyDelete